BKM UNIKARTA : “Bukan Sekedar Kebersamaan, tapi juga tentang Pengabdian”
Bakti Kerja Mahasiswa (BKM) rutin diselenggarakan pada setiap angkatan Mahasiswa Baru diseluruh Fakultas. Fakultas telah aktif terlibat dalam kegiatan Bakti Kerja Mahasiswa (BKM) sebagai bentuk kontribusi nyata mereka terhadap masyarakat sekitar.
Sesuai dengan salah satu Visi & Misi UNIKARTA, yakni “MENJADI PERGURUAN TINGGI YANG MAJU DALAM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN, PENELITIAN, DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT”, kegiatan BKM menjadi bukti nyata dalam implementasi pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan langsung oleh para Mahasiswa Baru.
Pelepasan BKM kali ini melibatkan 2 Fakultas sekaligus yaitu FKIP dan FISIP. Dimana BKM FKIP berlokasi di Desa Muara Kaman Ilir Kecamatan Muara Kaman dan BKM FISIP berlokasi di Desa Kedang Ipil Kecamata Kota Bangun.
Kegiatan BKM kali ini diresmikan atau dilepas langsung oleh Wakil Rektor I, Bapak Sudirman. Acara juga dihadiri juga oleh Dekan FISIP, Bapak Zulkifli dan Dekan FKIP, Bapak Jumaidi Nur. Pelepasan BKM diselenggarakan di halaman gedung rektorat UNIKARTA (Rabu, 17/01/2024).
Kegiatan BKM ini bukan hanya memberikan manfaat kepada masyarakat, tetapi juga menjadi platform yang memperkuat rasa solidaritas dan kebersamaan antar mahasiswa disetiap Fakultas serta juga memberikan pengalaman berharga kepada mahasiswa untuk mengimplementasikan ilmu yang mereka pelajari di kampus.